Source: Topwisata.info (pinterest)

Martabak mini merupakan alternatif dari martabak yang biasa, karena banyak orang yang merasa enggan memakannya. Jadi, martabak mini adalah pilihannya. Resep martabak mini berikut ini pas banget untuk kamu yang ingin ngemil. Resepnya sangatlah simple, hasilnya jangan ditanya, pastinya hasil nya juga enak dan sangat lembut. Martabak mini ini pas banget jadi cemilan untuk anak-anak. Cuss, langsung saja simak cara membuat martabak mini berikut ini.


1. Resep martabak manis mini


Bahan-bahannya :

- 150 gram tepung terigu

- 25 gram gula pasir

- 150 ml susu cair

- 1/2 sdt ragi instan

- 50 gram mentega, mentega dicairkan 

- 2 butir telur, telur dikocok


Isi/Topping :

- Margarin

- Meses

- Keju parut

- Susu kental manis


Langkah-langkah pembuatan :

  • Langkah pertama adalah campurkan tepung terigu, gula pasir, susu cair, dan ragi instan. Lalu kita aduk hingga merata.


  • Kemudian, tambahkan mentega yang sudah dicairkan dan telur, aduk hingga merata. Selanjutnya diamkan adonan selama 30-60 menit.


  • Sembari menunggu adonannya, panaskan wajan martabak mini diatas api kecil. Setelah adonan didiamkan, kemudian adonan dituangkan kedalam wajan secukupnya, masak hingga bagian tengahnya berpori.


  • Setelah adonan matang, kemudian olesi margarin dan selanjutnya beri beri topping yaitu meses, keju parut, dan susu kental manis. Biarkan sebentar, lalu, angkat. Kemudian sajikan selagi masih hangat


Selamat memasak !


2. Resep Martabak Mini Tanpa Mixer


Ingin membuat martabak mini tapi tidak punya mixer? Tenang aja disini kami punya solusinya. Berikut ini cara membuat martabak mini tanpa menggunakan mixer.


Bahan-bahan :

- 200 gram tepung terigu

- 50 gram tepung tapioka

- 2 sdm Susu Kental Manis

- 2 butir telur

- 2-3 sdm mentega atau margarin (sesuai selera masing-masing), lalu cairkan

- 300 ml air

- 1 sdt ragi instan

- 1 sdm baking powder


Berikut ini langkah-langkah pembuatan martabak mini tanpa mixer.


Langkah-langkah pembuatan :

  • Pertama-tama campurkan telur, susu kental manis, garam, dan ragi instan, kemudian kocok hingga gula larut dan rata.


  • Selanjutnya masukkan tepung terigu, tepung tapioka, dan air sambil terus diaduk hingga adonan mencapai tekstur cair dengan tepat.


  • Kemudian masukkan mentega yang telah dicairkan, lalu aduk.


  • Diamkan adonan sekitar 15-20 menit.


  • Selanjutnya, tambahkan baking powder pada adonan kemudian adonan diaduk rata.


  • Kemudian, panaskan cetakan martabak mini, lalu tuangkan adonan ke dalam teflon martabak mini hingga cetakan atau teflon terisi setengah.


  • Ketika bagian tengah permukaan muncul pori-pori kecil, tutup teflon dan tunggu.


  • Buka tutup cetakan dan angkat ketika adonan sudah matang kecoklatan.


  • Langkah terakhir, tambahkan topping/isi martabak mini sesuai selera masing-masing. Hidangkan martabak mini selagi masih hangat.


3. Martabak mini manis rasa pandan

Cara membuat martabak manis mini rasa pandan


Bahan-bahannya :

- Pewarna makanan rasa pandan

- 200 gram tepung terigu

- 2 butir telur ayam

- 1/2 sdt vanili bubuk

- 1/2 sdt baking powder

- 1/2 sdt baking soda

- 1/2 sdt fermipan

- 1/2 sdt garam

- 4-6 sdm gula pasir (sesuai selera)

- 200 cc susu cair full cream

- 100 cc air putih


Langkah-langkah pembuatan :

  • Pertama, siapkan wadah untuk memasukkan dan untuk mengaduk semua bahan, kecuali baking soda dan pewarna makanan.


  • Kemudian, campur dan aduk adonan secara merata sampai benar-benar lumat dan tidak ada adonan yang masih meringkil. Lalu, diamkan adonan selama 1-1,5 jam, selama adonan didiamkan tutup wadah dengan kain bersih.


  • Langkah selanjutnya, panaskan teflon dengan api kecil.


  • Berikutnya, masukkan baking soda dan pewarna makanan, kemudian aduk hingga merata.


  • Tuangkan adonan ke dalam teflon, dan tutup rapat. Tunggu sampai adonan matang, setelah matang, lalu pindahkan adonan ke alas atau talenan, olesi dengan mentega, beri taburan coklat dan parutan keju atau beri topping sesuai selera masing-masing. Sajikan selagi masih hangat.


4. Martabak Mini Red Velvet

Cara membuat martabak mini rasa red Velvet.
 Source: cookpad.com


Bahan-Bahannya :

- 125 gr tepung terigu

- 180 ml air matang

- 3 sdm margarin 

- 3 sdm gula pasir 

- 1 butir telur ayam 

- ¼ sdt ragi instan 

- ½ baking Powder 

- Pewarna makanan merah cabai secukupnya

- Susu kental manis secukupnya

- Toping meses cokelat, keju, atau kacang cincang kasar.


Langkah-langkah pembuatan :

  • Pertama, sediakan wadah untuk mencampuri tepung terigu, gula pasir, ragi instan, baking powder.


  • Kemudian aduk-aduk adonan sambil ditambah air matang sedikit demi sedikit hingga merata sampai tidak ada yang menggumpal.


  • Selanjutnya tambahkan pewarna makanan merah cabai pada adonan


  • Lalu diamkan adonan hingga 30 menit-60 menit sesuai jenis ragi yang digunakan


  • Cairkan margarin dan kocok telur ayam, masukan ke dalam adonan dan aduk hingga merata


  • Kemudian panaskan teflon atau cetakan martabak mini lalu oles dengan margarin


  • Tuangkan adonan ke cetakan martabak mini. Tunggu adonan sampai matang, tunggu sampai bagian tengah adonan berpori-pori


  • Tabur gula sedikit ke atas permukaan

  • Setelah adonan matang, angkat lalu taburkan topping sesuai selera.


  • Sajikan martabak mini selagi masih hangat.


5. Cara Membuat Martabak Mini Tanpa Ragi


Bahan-bahannya :

- 500 terigu protein sedang

- 750 ml air

- 50 gula pasir

- 1 butir telur

- 1 sdt garam

- 1 sdt soda kue

- meses untuk taburan

- mentega untuk olesan


Langkah-langkah pembuatan :

  • Pertama, campur semua bahan jadi satu dalam satu wadah. kecuali soda kue. diamkan 1 jam.


  • Kemudian, masukkan soda kue ke dalam adonan setelah 1 jam sebelum adonan dicetak.


  • Selanjutnya cetak adonan sesuai selera.


  • Tuangkan adonan ke dalam teflon atau cetakan martabak mini. Tunggu sampai berpori dan matang.


  • Lalu, keluarkan adonan yang sudah matang dari cetakan. Oleskan mentega taburkan meses atau taburkan topping sesuai selera.


  • Martabak mini tanpa ragi siap dihidangkan.


Nahh itulah 5 resep martabak mini yang bisa kamu buat dirumah. Selamat memasak !


Jangan lupa bantu share artikel-artikel kami ya guys ;) makasih untuk kalian yang udah bantu share artikel kami. Sehat selalu yaa !

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama